Holla...
Sering sekali, ketika baca comic atau melihat film dan serial TV asal Korea dan Jepang, kita menemukan ada kegiatan "MERAJUT" yang dilakukan oleh tokoh dalam cerita tersebut.... Nah...kan jadi pengen tuh ikutan buat syal untuk orang yang disayangi... TApi gimana caranya? Duh.....nanya orang, ga semua paham dengan keinginan kita. Begitu ketemu sama temen yang juga kepengen....eh...sama- sama ga bisa ngerajut. Bingung, geregetan, dan akhirnya pasrah, "Ah..yaw dah lah....itu kan cuma ada di comic..."
Sedih sih....
Tapi kalo dengan ajaib bisa mengetahui bagaimana caranya agar bisa merajut....maka luapan kegembiraan dan antusiasme yang kita miliki bisa menjadikan energi positif untuk bisa belajar merajut.
A. Merajut ada 2 caranya
1. Rajut Hakpen/Croccet
Teknik ini lebih dikenal di kalangan masyarakat Indonesia. Teknik ini berbeda dengan teknik yang teman-teman lihat di comic atau serial TV. Teknik ini hanya menggunakan satu jarum saja. Alatnya (jarumnya) disebut Hakpen atau Hakken. Jarum Hakpen dapat teman-teman peroleh di toko alat menjahit. biasanya jarum hakpen memiliki dua sisi, dengan nomer jarum yang berurutan. Umunya jarum hakpen terbuat dari besi. namun ada juga yang terbuat dari plastik atau bambu.
2. Rajut Knitting
Nah..teknik inilah yang sering teman-teman lihat di comic atau serial TV. Teknik ini menggunakan dua jarum. Alatnya disebut jarum knitting. Jarum knitting agak susah dicari. Bisa jadi saat teman-teman ke toko alat menjahit dan meminta jarum rajut, maka teman- teman akan diberi jarum hakpen. Apabila teman- teman lebih memilih belajar teknik Knitting dan kesulitan memperoleh jarumnya, teman- teman dapat memanfaatkan media online untuk membeli jarum knitting.
B. Alatnya
Alat yang perlu teman- teman persiapkan yaitu :
1. Jarum Hakpen
Jika teman- teman memilih teknik Croccet, maka teman- teman perlu mempersiapkan jarum hakpen dalam berbeapa ukuran. Ukuran jarum hakpen bervariasi. Untuk pemula, saya sarankan agar membeli jarum no.1/0- 2/0 dan 3/0-4/0
2. Jarum Knitting
Jika teman-teman memilih teknik Knitting, silakan membeli sepasang jarum knitting, jangan hanya satu. Ukuran diameter jarum knitting bermacam- macam. Sesuaikanlah dengan ukuran benang yang akan teman- teman gunakan.
3. Meteran Baju
Alat ini berfungsi untuk mempermudah teman- teman menentukan ukuran hasil rajutan yang akan teman- teman buat. Misal tidak punya meteran baju, teman- teman dapat menggunakan penggaris. Alat ini sangat penting apabila teman- teman ingin membuat pakaian rajutan.
4. Gunting
Ini teman- teman perlukan untuk memotong benang ketika rajutan sudah selesai.
C. Bahan
Bahan yang teman- teman perlukan, tentu saja adalah benang. Nah, benang ada bermacam- macam. Untuk latihan, saya sarankan teman- teman menggunakan benang katun. Apabila di toko alat menjahit tidak menyediakan benang katun, teman- teman dapat menggunakan benang woll sebagai gantinya.
1. Benang Katun
Benang katun ada dua macam, benang polos dan benang sembur.
1.a. Benang polos adalah benang katun yang hanya terdiri dari satu warna saja dalam satu gulungan.
1.b. Benang sembur adalah benang katun yang warnanya merupakan campuran dari dua tau lebih warna dalam satu gulungan.
Benang ini paling mudah digunakan untuk latihan teknik dasar. Paling cocok digunakan untuk membuat pakaian karena bahannya dingin dan nyaman. Harganya berkisar antara 8rb-12rb/gulung (tergantung toko yang menjual). Juga tergantung merk benangnya. Untuk benang katun, saya biasa menggunakan jarum hakpen no.2/0 atau 3/0.
2. Benang Woll
Benang woll sangat mudah diperoleh. Ada benang dalam gulungan besar dan ada benang dalam gulungan kecil.
Sering sekali, ketika baca comic atau melihat film dan serial TV asal Korea dan Jepang, kita menemukan ada kegiatan "MERAJUT" yang dilakukan oleh tokoh dalam cerita tersebut.... Nah...kan jadi pengen tuh ikutan buat syal untuk orang yang disayangi... TApi gimana caranya? Duh.....nanya orang, ga semua paham dengan keinginan kita. Begitu ketemu sama temen yang juga kepengen....eh...sama- sama ga bisa ngerajut. Bingung, geregetan, dan akhirnya pasrah, "Ah..yaw dah lah....itu kan cuma ada di comic..."
Sedih sih....
Tapi kalo dengan ajaib bisa mengetahui bagaimana caranya agar bisa merajut....maka luapan kegembiraan dan antusiasme yang kita miliki bisa menjadikan energi positif untuk bisa belajar merajut.
A. Merajut ada 2 caranya
1. Rajut Hakpen/Croccet
Teknik ini lebih dikenal di kalangan masyarakat Indonesia. Teknik ini berbeda dengan teknik yang teman-teman lihat di comic atau serial TV. Teknik ini hanya menggunakan satu jarum saja. Alatnya (jarumnya) disebut Hakpen atau Hakken. Jarum Hakpen dapat teman-teman peroleh di toko alat menjahit. biasanya jarum hakpen memiliki dua sisi, dengan nomer jarum yang berurutan. Umunya jarum hakpen terbuat dari besi. namun ada juga yang terbuat dari plastik atau bambu.
2. Rajut Knitting
Nah..teknik inilah yang sering teman-teman lihat di comic atau serial TV. Teknik ini menggunakan dua jarum. Alatnya disebut jarum knitting. Jarum knitting agak susah dicari. Bisa jadi saat teman-teman ke toko alat menjahit dan meminta jarum rajut, maka teman- teman akan diberi jarum hakpen. Apabila teman- teman lebih memilih belajar teknik Knitting dan kesulitan memperoleh jarumnya, teman- teman dapat memanfaatkan media online untuk membeli jarum knitting.
B. Alatnya
Alat yang perlu teman- teman persiapkan yaitu :
1. Jarum Hakpen
Jika teman- teman memilih teknik Croccet, maka teman- teman perlu mempersiapkan jarum hakpen dalam berbeapa ukuran. Ukuran jarum hakpen bervariasi. Untuk pemula, saya sarankan agar membeli jarum no.1/0- 2/0 dan 3/0-4/0
2. Jarum Knitting
Jika teman-teman memilih teknik Knitting, silakan membeli sepasang jarum knitting, jangan hanya satu. Ukuran diameter jarum knitting bermacam- macam. Sesuaikanlah dengan ukuran benang yang akan teman- teman gunakan.
3. Meteran Baju
Alat ini berfungsi untuk mempermudah teman- teman menentukan ukuran hasil rajutan yang akan teman- teman buat. Misal tidak punya meteran baju, teman- teman dapat menggunakan penggaris. Alat ini sangat penting apabila teman- teman ingin membuat pakaian rajutan.
4. Gunting
Ini teman- teman perlukan untuk memotong benang ketika rajutan sudah selesai.
C. Bahan
Bahan yang teman- teman perlukan, tentu saja adalah benang. Nah, benang ada bermacam- macam. Untuk latihan, saya sarankan teman- teman menggunakan benang katun. Apabila di toko alat menjahit tidak menyediakan benang katun, teman- teman dapat menggunakan benang woll sebagai gantinya.
1. Benang Katun
Benang katun ada dua macam, benang polos dan benang sembur.
1.a. Benang polos adalah benang katun yang hanya terdiri dari satu warna saja dalam satu gulungan.
1.b. Benang sembur adalah benang katun yang warnanya merupakan campuran dari dua tau lebih warna dalam satu gulungan.
Benang ini paling mudah digunakan untuk latihan teknik dasar. Paling cocok digunakan untuk membuat pakaian karena bahannya dingin dan nyaman. Harganya berkisar antara 8rb-12rb/gulung (tergantung toko yang menjual). Juga tergantung merk benangnya. Untuk benang katun, saya biasa menggunakan jarum hakpen no.2/0 atau 3/0.
2. Benang Woll
Benang woll sangat mudah diperoleh. Ada benang dalam gulungan besar dan ada benang dalam gulungan kecil.
Benang ini dapat teman-teman manfaatkan untuk membuat bros atau temapt HP. namun benang ini tidak cocok bila digunakan untuk membuat pakaian, karena terasa gatal di kulit dan panas.
Sebenarnya woll ada berbagai jenis. Namun secara umum woll yang ada di toko alat jahit sama jenisnya (woll untuk kruistik).
Jenis woll yang digunakan untuk membuat pakaian juga ada, bahkan terasa lembut di kulit pun ada. Hanya saja, woll jenis ini biasanya diimpor dari negara empat musim. Harganya relatif mahal. Bila teman- teman menginginkan sembuat syal dari bahan woll halus, silakan teman- teman memanfaatkan media online untuk mendapatkannya.
C. Mulai merajut
Nah...setelah alat dan bahan sudah siap, yang teman- teman perlukan selanjutnya adalah buku panduan merajut atau seseorang yang dapat mengajari teman- teman merajut. Bila teman-teman kesulitan mendapatkan buku panduan merajut atau tidak menemukan seseorang yang dapat merajut, teman-teman dapat mengikuti posting saya selanjutnya. Jangan menyerah dulu ya....
Selamat memulai kegemaran yang asyik ini... ^-^
Mbak beli jarumnya dimana? Anak saya lagi ingin belajar..
BalasHapusMbak beli jarumnya dimana? Anak saya lagi ingin belajar..
BalasHapus